Berbagi itu indah

Sikap positif terhadap UUD 1945 hasil amandemen

 


SIKAP POSITIF TERHADAP UUD 1945 HASIL AMANDEMEN

( rangkuman )


Menampilkan sikap positif artinya menunjukkan perilaku atau perbuatan baik dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bemegara. Menampilkan sikap positif terhadap pelaksanaan UUD 1945 hasil amandemen berarti menunjukkan perilaku atau perbuatan yang baik terhadap pelaksanaan UUD 1945 hasil amandemen.

Berikut merupakan behtuk perilaku atau perbuatan yang baik terhadap UUD 1945 hasil amandemen:

       1.    Di bidang politik

a.         Menggunakan hak pilih aktif maupun hak pilih pasif dalam pemilu

b.        Menjadi anggota atau pengurus partai politik

c.         Menyampaikan kritik yang sifatnya membangun terhadap pemerintah

d.        Melakukan penolakan terhadap kebijakan pemerintah yang merugikan kepentingan umum

       2.    Di bidang hukum

              a.    Mentaati peraturan yang berlaku

              b.    Tidak main hakim sendiri

              c.    Melakukan penolakan terhadap penahanan yang tidak prosedural

              d.    Mengusulkan agar para penegak hukum yang melanggar hukum harus diadili

e.  Meminta didampingi penasehat hukum bila sedang terkena proses hukum           di pengadilan

       3.    Di bidang ekonomi

a.       Ikut memajukan koperasi didesanya

b.      Menolak kawasan pertanian untuk dijadikan alih fungsi

c.       Menciptakan lapangan kerja

       4.    Di bidang sosial

a.       Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal

b.      Mengutamakan penduduk miskin mendapat pelayanan

c.       Menjaga kerukunan antarumat beragama

       5.    Di bidang kebudayaan

a.       Ikut serta melestarikan kebudayaan daerahnya

b.      Membina dan mengembangkan kesenian daerah

c.       Menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar

       6.    Di bidang pertahanan dan keamanan

a.       Ikut serta dalam usaha bela negara

b.      Ikut aktif dalam kegiatan siskamling

c.       Menegakkan disiplin diri, sosial, dan nasional

Dengan perbuatan atau perilaku yang baik dari warga negara terhadap pelaksanaan UUD 1945 hasil amandemen, baik dalam kehidupan pribadi, sekolah, masyarakat, berbangsa maupun bernegara berarti telah menjaga kelestarian serta tegaknya konstitusi negara sekaligus kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara Indonesia.

 

 

0 Response to "Sikap positif terhadap UUD 1945 hasil amandemen"

Posting Komentar